Halaman

Silaturahim Ke Lembaga Islam dan Media


MPU Aceh: Miracle the Reference Sangat Bagus buat Masyarakat
     “Masyarakat kita sekarang masih jauh dari Al-Quran. Karenanya, dengan adanya Quran yang diperbaharui dengan tambahan tafisr, makna Quran, khazanah pengetahuan, dan lain-lain, akan menjadi sangat bermanfaat bagi masyarakat. Dan kita merekomendasikan keluarga muslim untuk mendalami Quran seperti ini,” demikian pernyataan Tengku Faishal Ali, Wakil Ketua MPU (Majelis Permusyawaratan Ulama) Aceh mengenai Quran Miracle the Reference dalam talkshow di Radio Seulawat 91.0 Banda Aceh, 15 November 2012. Talkshow tersebut dilakukan untuk membahas tentang isi Quran Miracle the Reference dari Syaamil Quran, yang diterbitkan oleh PT Sygma Examedia Arkanleema.
   Selain Tengku Faishal Ali, dalam talk show itu hadir pula sebagai nara sumber perwakilan dari PT Sygma Examedia Arkanleema, Ust. Arif Ramdhani Lc (Tim Ahli Syaamil Quran-PT Sygma) dan Yusuf Subiakto (National Sales Manager PT Sygma).
    Tengku Faishal Ali menghargai upaya Syaamil Quran yang menghadirkan berbagai konten tambahan dalam Miracle the Reference yang memudahkan umat untuk mendalami Quran beserta kajian-kajian penlengkapnya dalam satu kitab. “Ini sesuatu yang sangat bagus bagi masyarakat,” ujarnya.  
       Dalam kesempatan itu, Ust. Arif Ramdhani menjelaskan bahwa PT Sygma menerbitkan Al-Quran bukan semata-mata bisnis, melainkan memiliki misi dakwah. Hal ini terlihat dari latar belakang para pendirinya yang sudah menjadi aktivis dakwah sejak masa kuliah hingga sekarang, juga dari budaya kerja yang dibangun di PT Sygma, misalnya tentang aturan agar semua karyawan PT Sygma juga diwajibkan untuk bisa dan terbiasa membaca Al-Quran.
  Sehari sebelum talk show, Ust. Arif Ramdhani dan Yusuf Subiakto juga telah bersilaturahim dengan Ustadz Amin (Kanwil Kemenag), dan Ustadz Israrudin (Fak. Syariah IAIN Banda Aceh). Mereka datang ke Banda Aceh menemui otoritas keagamaan di sana untuk menjelaskan tentang Tafsir Ibnu Katsir yang dijadikan sumber referensi dalam Quran Miracle the Reference. Hal ini perlu dilakukan karena sempat beredar isu yang mempertanyakan keabsahan Tafsir Ibnu Katsir yang dikutip di Miracle the Reference halaman 880.
     Ust. Arif dan Yusuf Subiakto memperlihatkan kitab asli yang digunakan (Al-Misbahul Munir fi Tahzib Tafsir Ibnu Katsir), perbandingan dengan terjemahan Tafsir Ibnu Katsir yang lain, dan menjelaskan tentang visi-misi dakwah Quran yang diemban Syaamil Quran-PT Sygma selama ini. Yusuf Subiakto pun memberi penjelasan tentang revisi yang telah dilakukan oleh Sygma pada teks kutipan Tafsir Ibnu Katsir halaman 880 tersebut. “Revisi sudah dilakukan beberapa bulan yang lalu, dan sampai sekarang sedang proses penukaran stok lama dengan stok baru di agen-agen dan toko-toko yang menjual Miracle the Reference,” jelas Yusuf.
Wakil Ketua MPU Aceh, Tgk H Faisal Ali (kiri), Tim Ahli Redaksi Syaamil Quran, Ust Arif Ramdhani Lc, Agen Syaamil Quran Aceh dan Yusuf Subiakto (National Sales Manager PT Sygma)
      “Setelah dijelaskan semua, para petinggi keagamaan di Aceh ini sangat menerima dan mengakui kebenaran kitab rujukan yang digunakan dalam Miracle. Tanggapan publik dalam talkshow juga baik, dan mereka mendukung upaya-upaya Syaamil Quran-PT Sygma untuk terus menyebarkan dan mendakwahkan Al-Quran,” ungkap Ust. Arif.***